FEBI UIN Palu dan BEI Sulteng Laksanakan Syariah Investing Competition 2023

Palu (Humas UINDK Palu) – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama Palu menjalin kerjasama strategis dengan Bursa Efek Indonesia (BEI) Sulawesi Tengah dalam penyelenggaraan acara Syariah Investing Competition 2023.

Tema kegiatan “Gen-Z Menjadi Investor Syariah di Pasar Modal: Menuju Kemandirian Finansial” dipilih dengan tujuan mendorong generasi muda menjadi investor yang cerdas dan berkelanjutan.

Rektor UIN Datokarama Palu, Prof. Dr. H. Lukman, S. Thahir, M.Ag. hadir menyampaikan sambutan sekaligus kembuka kegiatan ini secara resmi, di Auditorium kampus I pada tanggal 27 November 2023.

“Saya berharqp bahwa kegiatan ini akan memberikan wawasan dan pengalaman berharga kepada para mahasiswa, khususnya dalam mengembangkan pemahaman tentang investasi syariah di pasar modal,” ungkap Rektor.

Menurut Rektor bahwa kegiatan ini sangat sejalan dengan program UIN kedepan, yang akan menjadikan mahasiswa punya keterampilan dan jiwa Entrepreneurship dalam berbisnis.

Acara dihadiri oleh berbagai pihak terkait, termasuk Ibu Putri Irnawati Kepala Kantor Perwakilan BEI Sulawesi Tengah, Bapak Hendrik Benyamin selaku Pengawas OJK, Dekan FEBI, para Wakil Dekan, Ketua Jurusan, dan mahasiswa FEBI UIN Datokarama Palu.

Kehadiran mereka memperkuat kolaborasi antara institusi pendidikan dan lembaga keuangan untuk meningkatkan pemahaman tentang investasi syariah di kalangan mahasiswa.

Kepala Perwakilan BEI Sulteng, Putri Irnawati dalam sambutannya mengatakan bahwa, BEI Sulteng sudah bekerjasama dengan FEBI sejak tahun 2019.

“Investir pasar modal di Sulawesi Tengah sudah mencapai tujuh puluh ribu orang lebih, sehingga saya berharap mahasiswa UIN Palu bisa berpartisipasi ikut pengembangan pasar modal syariah ini,” ucap Putri Irnawati.

Kegiatan ini akan berlangsung selama dua hari dan mencakup rangkaian seminar edukasi dan lomba terkait pasar modal. Peserta akan mendapatkan kesempatan untuk mendalami konsep-konsep investasi syariah, serta berpartisipasi dalam kompetisi yang menguji pemahaman dan kreativitas mereka dalam menerapkan prinsip-prinsip keuangan syariah dalam konteks pasar modal.

Dengan adanya Syariah Investing Competition 2023 ini, diharapkan para mahasiswa dapat mengembangkan keterampilan investasi yang berkelanjutan dan membawa dampak positif bagi pengembangan ekonomi berbasis syariah di Sulawesi Tengah.