Rektor minta kontingen UIN Palu di PWN jaga nama baik daerah

Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama Palu, Sulawesi Tengah, Prof Dr Sagaf S Pettalongi MPd meminta kepada kontingen perguruan tinggi itu agar menjaga nama baik daerah, selama mengikuti kegiatan Perkemahan Wirakarya Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan (PWN PTK) ke-XV di Palembang, Sumatera Selatan.

“Selain menjaga nama baik kampus ini, saudara juga berkewajiban untuk menjaga nama baik Kota Palu dan Provinsi Sulawesi Tengah selama mengikuti kegiatan tersebut di Palembang,” kata Prof Sagaf Pettalongi MPd, saat menyampaikan sambutan pada seremonial pelepasan kontingen UIN Palu, di Palu, Senin.

PWN PTK merupakan salah satu kegiatan nasional milik Kementerian Agama, yang pelaksanaannya melibatkan seluruh perguruan tinggi di bawah naungan kementerian tersebut. PWN PTK ke-XV tahun 2021 dilaksanakan di Palembang, Sumatera Selatan mulai tanggal 10 – 14 November 2021.

PWN ke-XV dilaksanakan secara luring dan daring. Kontingen UIN Palu yang mengikuti kegiatan tersebut secara luring berjumlah 16 orang. Sementara yang mengikuti secara daring berjumlah 17 orang.

 

 

Kontingen UIN Datokarama Palu merupakan mahasiswa yang tergabung dalam UKM Pramuka atau Racana Karamatul Husna, pembina dan pendamping UKM tersebut. Mereka telah dilepas secara resmi oleh Prof Sagaf pada Senin (8/11).

Prof Sagaf mengemukakan PWN yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama merupakan salah satu ajang silaturahim, karena itu Kontingen UIN Palu harus mampu membangun dan menjaga silaturahim dengan baik, sesama PTK di bawah naungan Kemenag.

“Kontingen adalah cerminan UIN Palu, maka harus menjaga nama baik perguruan tinggi ini dan menjaga nama baik Kota Palu serta Sulawesi Tengah,” ujar Prof Sagaf.

Kontingen UIN Palu yang dipimpin oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan Dr Mohamad Idhan itu, diminta oleh Prof Sagaf agar menampilkan hal-hal positif selama berada di Palembang.

“Tunjukkan dan tampilkan keunggulan-keunggulan yang dimiliki oleh UIN Dotakama, keunggulan Kota Palu dan keunggulan Sulawesi Tengah,” sebut Prof Sagaf.

Rektor juga meminta agar Pramuka atau Racana Karamatul Husna sebagai salah satu unit kegiatan mahasiswa (UKM) di lingkungan UIN Palu, harus terlibat mendukung pengembangan kampus.

Serta menopang kegiatan pembinaan dan peningkatan kualitas akademik yang diselenggaran oleh UIN Palu, agar kader-kader di Racana Karamatul Husna memiliki keunggulan secara akademik, unggul secara kepribadian/karakter dan keterampilan.

Sumber : Humas UIN Datokarama Palu