Palu, 16/2 (UIN-DK) – Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama memprioritaskan pengembangan program studi (Prodi) menjadi prodi unggul di setiap fakultas pada lingkup perguruan tinggi negeri tersebut.
“Tentu ini bukanlah ini pekerjaan berat. Namun, bila dikerjakan secara bersama – sama, dilakukan secara sistematis, profesional dan terukur, maka akan menjadi ringan pekerjaan ini,” kata Rektor UIN Datokarama Profesor Lukman S Thahir, di Palu, Jumat.
Pengembangan program studi menjadi unggul adalah prioritas, yang diawali oleh UIN Datokarama dari Fakultas Tarbiyah Ilmu Keguruan (FTIK). Pada fakultas ini, dua program studi di antaranya Prodi Bahasa Arab dan Prodi Pendidikan Agama Islam dikembangkan menjadi prodi unggul.
“Oleh karena itu Dekan FTIK harus lebih siap, lebih berinovasi dan bekerja keras untuk merealisasikan pengembangan dua prodi tersebut,” kata Rektor.
Di samping dua prodi tersebut, UIN Datokarama juga akan mengembangan prodi lainnya pada Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD), Fakultas Syariah, dan Fakultas Ekonomi Bisnis Islam (FEBI).
Pada tiga fakultas tersebut, UIN Datokarama akan mengembangan masing – masing satu program studi menjadi prodi unggul.
Untuk merealisasikan prodi unggul tersebut, kata Rektor, dalam waktu dua tahun ke depan, UIN Datokarama harus melakukan reakreditasi program studi di empat fakultas itu.
“Ini harus direncanakan dengan baik, dan bagian perencanaan harus mengakomodir segala kebutuhan yang berkaitan dengan pengembangan prodi,” sebutnya.
Rektor menegaskan bahwa bagian perencanaan dan keuangan, harus mengalokasikan anggaran yang memadai untuk kebutuhan prioritas sekaitan dengan pengembangan program studi.
“Kita akan bekerja keras untuk hal ini, dan harus ditopang dengan ketersediaan untuk pengembangan prodi,” ujarnya.
“Sebab pengembangan prodi adalah satu kebutuhan mendasar universitas ini, sehingga tidak boleh ada kata tidak untuk direalisasikan. Melainkan, harus direalisasikan,” kata Rektor.
UIN Datokarama sejauh ini telah membangun kerja sama dengan UIN Surakarta, terkait dengan pengembangan program studi. Kerja sama dengan UIN Surakarta, karena perguruan tinggi tersebut memiliki program studi yang berstatus unggul.