Palu, 18/4 (UIN-DK) – Dua pemuda asal Negara Thailand mendapat kemudahan dan keringanan untuk kuliah jenjang strata satu (S1) di Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama di Kota Palu, Sulawesi Tengah.
Rektor UIN Datokarama Profesor Lukman Thahir, di Kota Palu, Kamis, mengemukakan bahwa dua pemuda asal Negara Thailand yang kuliah ingin menimbah ilmu di UIN Datokarama, akan diberikan kemudahan dan keringanan pembiayaan dan tempat tinggal.
“Iya, mereka mahasiswa asing asal Negara Thailand, akan diberikan keringan Uang Kuliah Tunggal (UKT) atau SPP selama delapan semester. Di samping itu, universitas juga akan mengupayakan pemondokan atau tempat tinggal bagi mereka,” ucap Profesor Lukman, di sela – sela menerima kedatangan dua warga Thailand.
Dua pemuda asal Thailand itu bernama Asman Wenden dan Siddik Guwing. Mereka tiba di Kota Palu melalui Bandar Udara Mutiara Sis Aljufri pada Kamis pagi (18/4). Kehadiran dua pemuda asal Thailand ini, berkat adanya kerja sama hubungan internasional antara UIN Datokarama dengan Thailand.
Mereka memilih kuliah di program studi (Prodi) Pendidikan Agama Islam (PAI) dan prodi Pendidikan Guru Madrasyah Ibtidaiyah (PGMI), pada Fakultas Tarbiyah Ilmu Keguruan (FTIK) UIN Datokarama.
“Mereka akan menjadi mahasiswa baru mulai tahun 2024 ini, dan menempuh pendidikan jenjang strata satu selama delapan semester ke depan,” ujarnya.
Profesor Lukman menyatakan bahwa dua pemuda asal Thailand tersebut akan dibiayai oleh UIN Datokarama selama kuliah jenjang strata satu. Hal ini karena, mereka tidak dibiayai oleh Pemerintah Pusat.
Kehadiran dan kesediaan dua pemuda asal Thailand untuk kuliah di UIN Datokarama Palu, kata Rektor, memberikan dampak positif terhadap penguatan nilai akreditasi universitas dan program studi yang dipilih oleh mereka berdua.
“Hal ini tentu menopang upaya UIN Datokarama menuju percepatan pencapaian akreditasi unggul,” sebutnya.
Saat ini UIN Datokarama Palu sedang melakukan pembukaan penerimaan mahasiswa baru tahun 2024. Seiring dengan hal itu, kata Rektor, masyarakat dari dalam maupun luar negeri berhak untuk kuliah di UIN Datokarama.
“Saya telah meminta langsung kepada pengurus dari Thailand agar menambah pemuda – pemudi dari negara tersebut, untuk kuliah di UIN Datokarama. Karena kami siap menampung dan membiayai mereka kuliah,” ungkapnya.
Berdasarkan data yang ada, total jumlah warga Negara Thailand yang kuliah di UIN Datokarama berjumlah 15 orang, sejak kampus tersebut masih berstatus Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) sampai dengan saat ini.
Warga Negara Thailand yang kuliah di UIN Datokarama, tidak hanya menempuh jenjang strata satu. Melainkan juga melanjutkan pendidikan hingga jenjang strata dua.