Kamis,3/2/22, Rapat sinkronisasi jadwal kuliah semester genap tahun akademik 2021/2022 bertempat di ruang senat gedung Rektorat UIN Datokarama Palu, dimana dalam hal ini ada beberapa point penting yang menjadi acuan dalam jadwal kuliah semester genap tahun akademik 2021/2022, Rapat ini dihadir Wakil Dekan I di setiap Fakultas, Kabag Universitas, perwakilan fakultas dan UPT. PTID UIN Datokarama Palu.
Point Penting dalam Rapat ini sebegai berikut:
- Memastikan bahwa dosen yang telah menyelesaikan Studi S3 telah telah terjadwal mengajar di semester genap tahun akademik 2021/2022 di UIN Datokarama Palu.
- Dosen yang mengajar di semester genap maksimal kelebihan mengajarnya 4 SKS dari standar 9 SKS terhitung mulai dari pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat bagi dosen tanpa tugas tambahan
- Memastikan bahwa dosen yang mempunyai tugas tambahan, sks mengajarnya sesuai ketentuan yang diatur dalam pedoman akademik dan edaran rektor UIN Datokarama Palu.
- Memastikan bahwa Dosen yang telah selesai dan tuntas masa sanksinya telah dijadwalkan mengajar di semester genap.
- Meminimalisir dosen LB dan memaksimalkan dosen tetap mengajar di semester genap di UIN Datokarama Palu.
Dalam rapat sinkronisasi jadwal semester genap tersebut telah disetujui bersama dan telah dipastikan bahwa jadwal tersebut telah sinkronisasi semua fakultas. Kini jadwal kuliah semester genap tahun akademik 2021/2022 telah siap diupload di siakad cloude sevima untuk dipakai kuliah mulai 1 Maret 2022.
sumber : Wakil Rektor I UIN Datokarama Palu